Pelepasan Mahasiswa/i Magang di Pengadilan Agama Sentani
Pelepasan Mahasiswa/i Magang di Pengadilan Agama Sentani

Sentani | Pa-sentani.go.id |
Senin, 28 November 2022, bertempat di ruang Aula Pengadilan Agama Sentani telah digelar acara pelepasan mahasiswa/i magang Fakultas Syari’ah IAIN Fattahul Muluk Papua yang selama dua bulan terakhir telah praktik kerja di kantor PA Sentani
Acara tersebut dihadiri oleh Seluruh warga PA Sentani, Dosen Fakultas Syari’ah IAIN Fattahul Muluk Papua, sebagai pembimbing mahasiswa magang, serta seluruh mahasiswa/i yang magang di PA Sentani.
Pada kesempatan penyampaian pesan dan kesan dari Mahasiswa/i Magang yang disampaikan oleh semua mahasiswa/i bahwa selama magang mereka mendapatkan ilmu praktek yang tidak bisa didapatkan ketika kuliah. Selanjutnya juga menyampaikan banyak maaf jika terdapat salah dan khilaf atas nama diri pribadinya serta teman-teman semuanya.
Plh. Ketua PA Sentani Wisnu Indradi S.H.I., M.H.I berpesan kepada para mahasiswa/i agar mereka dapat mengamalkan ilmu yang telah mereka peroleh selama melaksanakan magang di PA Sentani. “Semoga menjadi pemuda yang berguna bagi masyarakat, bangsa dan agama” kata Plh. Ketua PA Sentani.
Dan terakhir Plh. Ketua PA Sentani juga mengucapkan terima kasih kepada para dosen dan mahasiswa/i magang yang telah memilih Pengadilan Agama Sentani menjadi tempat magang untuk mempraktikkan ilmu yang telah didapat selama perkuliahan dan juga memohon maaf atas segala kekurangan dan kesalahan apabila selama praktik kerja di PA Sentani ada kesalahan maupun kekhilafan yang dilakukan.

Acara diakhiri dengan pemberian penghargaan dan cendera mata oleh Dosen Pembimbing memberikan cindera mata kepada Plh.Ketua PA Sentani serta Pengadilan Agama Sentani kepada mahasiswa/I magang. Selanjutnya acara berakhir dengan pembacaan doa dan foto bersama. (Tim IT PA Sentani)

